Apa Itu Investasi dan Cara Memulainya, Bagaimana?

contoh investasi,cara berinvestasi bagi pemula,apa itu investasi uang,investasi untuk umur 15 tahun,cara investasi untuk pelajar,cara investasi yang benar,pentingnya investasi di usia muda,cara kerja investasi

bokban.my.id  Apa Itu Investasi dan Cara Memulainya - Apa Itu Investasi Di zaman yang semakin canggih ini, ada banyak macam bentuk usaha bisnis yang patut Anda coba. Seperti halnya menanamkan modal (investasi) ke perusahaan besar demi mendapatkan keuntungan yang sama pula. Lantas apa itu investasi dan cara memulainya bagaimana ? 

Apa Itu Investasi ? 

Seperti yang telah dibahas sebelumnya, saat ini Anda membaca sebuah informasi mengenai apa itu investasi dan cara memulainya. Masih ada beberapa dari banyak orang tidak mengenal tentang sebuah bisnis dengan cara menanamkan modal ini. Investasi merupakan sebuah proses menanamkan modal yang bertujuan untuk mendapatkan keuntungan di masa depan. Arti dari kata “modal” di sini dapat berupa uang, properti, emas, deposito berjangka, reksadana, asuransi, obligasi ataupun sumber daya lainnya. 

Apa Tujuan Investasi ? 

Pada hakikatnya tujuan investasi kita untuk menanamkan modal atau meningkatkan modal supaya dikemudian hari modal yang kita tanamkan dapat menjadi perolehan atau tabungan kita di masa kedepannya. Dengan adanya tujuan investasi kita mendapatkan penghasilan disetiap waktunya yaitu berupa uang, emas, bunga, royalti, deviden dan lain - lain, bahkan selain itu dengan adanya tujuan investasi kita dapat mencairkan atau memerlukan dana tak terduga sewaktu - waktu jika ada keperluan mendadak. 

Contoh Investasi di Indonesia 

Dalam berinvestasi kita bisa menentukan investasi apa saja yang kita minati, berikut contoh - contoh investasi di indonesia seperti investasi saham, reksadana, emas, properti dan apa itu investasi bodong.

Investasi Saham 

Apa itu investasi saham ? Investasi saham adalah investasi yang banyak mendapatkan keuntungan baik dari pemilik maupun pembeli. investasi ini memiliki keuntungan yang dihasilkan oleh sebuah perusahaan berupa deviden yang diberikan perusahaan dalam pembagian keuntungannya. 

Investasi Reksadana 

Apa itu investasi reksadana, Reksadana itu sendiri adalah wadah yang disediakan untuk para investor dalam menanamkan modalnya yang akan dikumpulkan dan dikelolah oleh menejer investasi dalam bentuk portopolio efek. Jadi para investor reksadana dapat menginvestasikan modalnya dalam beberapa instrumen seperti saham, SBI, obligasi, deposito. 

Investasi Emas 

Apa itu investasi emas, Emas sendiri yaitu logam mulia yang merupakan aset kekayaan yang dimiliki pemodal. dalam berinvestasi emas sangat mudah untuk ditanamkan modal karena sangat mudah untuk di pindahkan atau diubah menjadi uang tunai atau dicairkan. Untuk berinvetasi emas ini sangat mudah alias praktis bisa dilakukan oleh siapa saja dan hasilnya pun menjanjikan ya. 

Jadi, apakah investasi emas saat ini menguntungkan... ? sampai saat ini bisa dibilang menguntungkan bagi investor karena investasi emas ini dapat menjanjikan di kedepannnya harganya yang cenderung meningkat. ya walaupun turun nilainya tidak dratis. sehingga bisa terjaga dan menambah aset kekayaan pemodal. 

Investasi Properti 

Apa itu investasi properti, Investasi Properti adalah investasi yang menciptakan sebuah aset properti yang bertujuan untuk memutarkan modal bahkan mendapatkan keuntungan yang tinggi dalam jangka waktu yang lama. untuk mendapatkan return dari investasi properti melalui hasil penjualan, pendapatan sewa dan lain - lain. 

Contoh dari investasi properti seperti investasi tanah, kontrakan atau kost - kostan, apartemen, kondominium, kios, toko, ruko, dan lain - lain. 

Investasi Bodong 

Apa itu investasi bodong, Investasi Bodong adalah investasi menanamkan modal berbentuk uang ataupun aset lainnya kepada oknum yang sebenarnya tidak ada alias palsu atau bodong. Jika kamu diminta menanamkan modal dan setelah kamu menanamkan modal maka oknum akan membawa kabur modalmu. Nah sedikit tips dalam berinvestasi : 

1. Cek kelegalitasan tempat berinvestasi 

2. Ketahui dan perbanyak informasi tentang investasi tersebut. 

3. Lihat jejak - jejak tempat berinvestasi tersebut (jejak fiktif) 

4. Perhatikan jika imbal hasil tinggi dengan resiko kecil. 

Investasi dapat dibedakan menjadi dua jenis yaitu jangka panjang dan juga pendek. Dari setiap manfaatnya pun berbeda-beda. Meski tidak sama, tapi manfaatnya sangatlah memberi keuntungan bagi setiap investor atau orang yang menanamkan modalnya. 

Beberapa Jenis Investasi 

Dilihat dari masa tunggu, ada 2 jenis investasi yang sering ditemukan. Untuk itu, pahami apa itu investasi dari beberapa jenis investasi ulasan di bawah ini: 

1. Investasi Jangka Pendek 

Apa itu investasi yang berjangka pendek, Investasi jangka pendek merupakan bentuk dari penanaman modal yang mudah atau gampang sekali untuk cepat dicairkan. Biasanya sebagai investor Anda akan mendapatkan keuntungan dalam kurun waktu sekitar satu hingga tiga tahun. 

Meski begitu, return yang didapatkan lebih kecil. Investasi dalam jangka pendek bisa investor pilih sendiri sebagai keperluan kebutuhan. Seperti contohnya saat akan melakukan perjalanan jauh (luar negeri) atau liburan yang pastinya Anda perlu membeli tiket dan oleh-oleh untuk keluarga tercinta. 

2. Investasi Jangka Panjang 

Itu tadi investasi jangka pendek sekarang apa itu investasi yang berjangka panjangnya. Investasi jangka panjang membutuhkan waktu yang cukup lama agar investor bisa menikmati hasilnya, berbeda dengan jenis sebelumnya. Sebagai orang yang menanamkan modal, mereka dapat menikmati hasil atau keuntungannya dalam waktu tiga, belasan hingga puluhan tahun. 

Meskipun membutuhkan waktu lama, akan tetapi return yang didapatkan justru lebih tinggi. Dengan begitu, Anda dapat menggunakan hasilnya untuk kebutuhan jangka panjang seperti digunakan dalam pembiayaan pernikahan, persiapan pensiun dan lain sebagainya. 

Jadi, tujuan investasi jangka panjang adalah mereka yang menanamkan modal untuk jangka waktu yang cukup lama dengan bertujuan dapat menikmati hasil keuntungan yang lebih banyak dan mantap alias keuntungannya gak nanggung – nanggung. 

Bagaimana Cara Memulai Investasi ini? 

Bagi Anda yang saat ini sebagai mencari investasi yang cocok bagi pemula yang ingin menjadi seorang investor atau biasa dikenal, maka lebih baiknya mengerti dan paham prosesnya dalam mengerti betul apa itu investasi.Terlebih jika berperan sebagai seseorang yang ingin menanamkan modal pada sebuah perusahaan atau bisnis lainnya. Lantas, apa saja yang harus dilakukan? 

1. Mulailah Berinvestasi Sejak Awal 

Meski pada dasarnya menabung dalam bentuk uang yang disimpan di rumah atau bahkan Anda menyimpannya pada bank, ketahuilah bahwa cara terbaik adalah berinvestasi. Apalagi sudah dapat dipastikan aman dan pastinya berpengaruh cukup besar bagi investor di kemudian hari. 

Bagi para investor pemula dan baru mengetahui apa itu investasi, sangat diperlukan untuk berinvestasi sejak awal. Mengapa? Hal tersebut dilakukan agar Anda bisa mendapatkan berbagai keuntungan yang lebih banyak di kemudian hari. Ini berbeda ketika menabung uang di rumah. Apa bedanya? Jika Anda menabung uang di rumah, kelak belum tentu jumlah yang ditabung tersebut akan berguna banyak. Sedangkan bila berinvestasi, para investor sudah dipastikan akan mendapatkan untung dengan memperoleh bunga per bulannya sekitar lima persen. Sudah pasti untungnya meningkat. 

2. Siapkanlah Modal untuk Berinvestasi 

Dengan cara berinvestasi ini, Anda dapat menyimpan sedikit uang yang pastinya akan meningkat setiap waktunya. Nah, untuk memulainya investor pemula tak perlu membutuhkan biaya yang banyak tapi justru sebaliknya. Jadi, tidak perlu mengkhawatirkan hal tersebut. 

Sebelum memilih untuk mulai berinvestasi pada bursa efek, deposito atau bahkan reksadana pastikan budget yang digunakan sudah dikhususkan. Jadi, tidak dipakai ke berbagai macam keperluan seperti membayar cicilan hingga belanja bulanan. Namun, jika Anda tidak mempunyai budget besar untuk berinvestasi hal itu tidak menjadi masalah. Para investor dapat memulainya dalam jumlah yang kecil, biasanya penanaman modal pada reksadana bisa dimulai dengan biaya Rp. 100,000. 

3. Memilih Jenis Investasi Sesuai Budget 

Sebelum memulai, ada baiknya calon investor mengerti tentang investasi dan mengetahui apa itu investasi nya dan lain sebagainya itu termasuk penanaman modal ini. Semuanya dilakukan demi dapat mengambil sebuah keputusan yang baik, seperti halnya seberapa besar risiko serta keberanian diambil oleh mereka. 

Namun, dengan keputusan baik tersebut diusahakan untuk dapat meminimalisir resiko kerugian yang diambil. Selanjutnya, Anda juga diharuskan bersabar akan hasilnya karena usaha di masa sekarang berdampak pada keuntungan di kemudian hari. 

4. Risiko Berinvestasi 

Saat melakukan penanaman modal pada bursa efek, reksadana, deposito dan lain sebagainya perlu diketahui bahwa setiap investor pastilah memiliki kekhawatiran mengenai kehilangan uang mereka. Hal itu sudah wajar terjadi, namun Anda tidak perlu mengkhawatirkan hal itu. Salah satu upaya yang bisa dilakukan untuk meminimalisir hal tersebut terjadi adalah dengan tidak menanamkan modal atau semua uang ke dalam satu investasi sekaligus. Jadi, paling tidak bagilah budget ke beberapa macam investasi. 

Apa Saja Manfaat dari Berinvestasi ? 

Bagi para investor pemula pasti sangat penasaran dengan apa saja manfaat dari berinvestasi. Tidak heran, itu adalah salah satu bagian dari semangat jiwa dalam dunia perbisnisan. Manfaat dari berinvestasi pada berbagai macam bisnis sangatlah banyak. Simak penjelasan berikut: 

1. Dapat Meraih Kebebasan Finansial 

Dengan dapat meraih kebebasan finansial ini, Anda tentunya bisa memenuhi kebutuhan hidup tanpa kekurangan.Bahkan, tidak perlu khawatir harus bekerja dan mengejar karir agar bisa mendapatkan kehidupan yang nyaman. Itu semua dilakukan bila dimulai berinvestasi dari sekarang. 

Semua didapatkan dari return investasi, jika investor mendapatkannya sudah pasti kebutuhan hidup akan terpenuhi dengan sangat cukup. Tidak heran, mereka yang menanamkan modal kebanyakan selalu orang yang ber-uang. 

2. Dapat Meningkatkan Nilai Aset 

Manfaat lainnya yang bisa didapatkan dari berinvestasi sejak awal adalah investor akan mendapatkan nilai aset yang tinggi. Semua itu diperoleh dari suku bunga yang ditawarkan, sudah pasti kekayaan akan bertambah. Apabila Anda melakukan investasi jangka panjang, bisa dibayangkan bagaimana keuntungan yang didapat bukan? Adanya efek compounding atau biasa disebut sebagai bunga bergulung akan memberikan manfaat keuntungan yang berkelanjutan. 

3. Dapat Memenuhi Kebutuhan yang Membutuhkan Budget Besar 

Sudah pasti Anda semua mengetahui bahwa berinvestasi atau menanamkan modal akan berdampak baik yaitu mendapatkan keuntungan di kemudian hari. Salah satunya dapat membiayai kebutuhan yang membutuhkan budget besar seperti pernikahan. Dengan berinvestasi, Anda dapat mengumpulkan beberapa budget yang nantinya bisa digunakan untuk membeli kebutuhan dengan biaya cukup besar seperti rumah, kendaraan, bahkan pergi keluar negeri. 

Itulah beberapa penjelasan singkat mengenai apa itu investasi dan cara memulainya. Bagi para investor pemula sangat direkomendasikan untuk membaca ulasan di atas agar tidak salah dalam memilih dan membuat keputusan akan berinvestasi. Pastikan juga yang Anda lakukan itu legal dan diawasi oleh lembaga pemerintahan.

9 comments for "Apa Itu Investasi dan Cara Memulainya, Bagaimana?"

  1. terimakasih infonya, sangat bermanfaat
    saya jadi ingin berinvestasi, sebenarnya sudah dari dulu tetapi saya selalu gagal, saya akan coba ikuti tips ini, semoga berhasil, terimakasih

    ReplyDelete
  2. terimakasih ,postingan ini sangat saya cari dan ini sangat membantu saya karena sebulan terahir saya mulai tertarik tentang investasi untuk aset masa depan yang aman

    ReplyDelete
  3. terimakasih ,postingan ini sangat saya cari dan ini sangat membantu saya ,karena sebulan terahir saya mulai tertarik tentang investasi untuk aset masa depan yang aman

    ReplyDelete
  4. Saat ini Investasi merupakan salah satu cara dalam memperoleh penghasilan. Namun sangat penting untuk para calon investor, untuk mengetahui jenis investasi yang dipilih

    ReplyDelete
  5. Terimakasih, informasinya sangat berguna. Tertarik dengan investasi tetapi belum tau harus mulai dari mana.

    ReplyDelete
  6. Terimakasih sudah menambah wawasan saya tentang investasi blog ini sangat membantu saya untuk mengetahui informasi yang belum saya ketahui tentang sebuah investasi.

    ReplyDelete
  7. Terimakasih banyak. Artikelnya sangat bermanfaat untuk saya. Mengingatkan saya tentang pentingnya investasi. Dengan berinvestasi kita bisa memperoleh keuntungan yang besar baik untuk jangka pendek maupun jangka panjang.

    ReplyDelete
  8. Terimakasih sudah menambah pengetahuan saya tentang investasi, Blog ini sangat membantu saya untuk lebih paham tentang sebuah investasi dengan baik dan benar

    ReplyDelete
  9. Terima kasih untuk informasi tentang investasinya yang sangat komprehensif meski disajikan dengan simpel tapi begitu gamblang, jelas dan bsa menggambarkan dengan baik aneka investasi dengan tetap mengingatkan akan risiko yang bisa muncul dari investasi dimaksud.

    ReplyDelete

Tulislah komentar unik, jelas dan tidak mengandung LINK AKTIF atau PROMOSI.